Slider

13 July 2011

Mengubah Favicon pada Blog

Istilah Favicon mungkin tidak asing bagi para blogger sejati, tetapi mungkin masih asing bagi pemula termasuk saya :) Awalnya ketika membuat menu design (rancangan) di bagian kiri atas ada menu baru 'Favicon'. Kurang lebih artinya adalah gambar kecil di sebelah kiri browser ketika kita membuka suatu alamat situs. Silahkan lihat di kiri atas, pada di sebelah kiri alamat blog ini adalah simbol atau gambar kecil yang merupakan gambar khas dari blogger.

Nah ternyata itu bisa diganti. Cara menggantinya, dulu cukup rumit bagi yang awam html, karena harus menambahkan script tertentu pada menu Edit Html. Akan tetapi dengan adanya menu baru dari blogger, hal itu menjadi sangat mudah dilakukan. Tinggal klik edit saja, maka akan muncul 'Upload custom favicon'. Tinggal Anda upload saja gambar yang akan digunakan dan ukurannya relatif kecil yaitu sekitar 16 x 16 saja. 
Selesai.

Lalu tunggu saja dan hasilnya kurang lebih akan seperti di sini.

Lihat saja di sebelah kiri alamat web pada browser sudah sesuai dengan gambar yang kita inginkan.

0 komentar:

Post a Comment

Klik kategori film yang Anda cari